Frequently Asked Question

Punya pertanyaan? AIQQON siap membantu

Mitra adalah kamu yang ingin menjualkan jasamu di sini. Kamu bisa bertransaksi menerima pembayaran ataupun melakukan pembayaran dengan 1 aplikasi.

Kamu harus melakukan registrasi dan verifikasi terlebih dahulu akunmu. Kalau sudah, kamu resmi memiliki akun AIQQON.

Bisa dong! Dengan aplikasi AIQQON, kamu cukup mencukup mendaftar menjadi Mitra, dan segera bisa menerima pembayaran dari kartu kredit dan kartu debit, serta berbagai merek uang elektronik ternama di Indonesia tanpa mesin

Aiqqon adalah sebuah aplikasi yang bisa membantu kamu untuk menerima pembayaran melalui  transaksi melalui kartu kredit, kartu debit, maupun berbagai uang elektronik rekanan AIQQON tanpa harus membutuhkan mesin EDC.

Untuk membayar, kamu bisa klik logo ‘Bayar’ di aplikasi, lalu scan kode QR yang tertera di layar. Kalau kesulitan untuk scan QR, kamu bisa menggunakan order ID yang tertera di bawah kode QR yang akan di berikan oleh Mitra AIQQON. Lalu, kamu tinggal pilih kartu yang akan kamu gunakan, lalu verifikasi deh! Nantinya akan ada notifikasi yang menyatakan bahwa transaksi kamu telah berhasil.

Gampang banget! Kamu tinggal klik logo ‘Terima’ di aplikasi, lalu masukkan nominal tagihan dan nama barang/jasa. Lalu, pilih metode pembayaran yang akan digunakan sesuai dengan kesepakatan dengan pembeli

Kamu bisa memilih alternatif lain dengan cara menggunakan nomor ID yang akan tertera di bawah kode QR.

Syaratnya sangat mudah, cukup Download Aplikasi, Daftar Online dengan mengisi data data yang dibutuhkan, serta persiapkan E-KTP serta Nomor Rekening Bank yang aktif, serta NPWP jika ingin limit transaksi yang lebih besar

Transaksi yang dilakukan pada hari tersebut, jika terjadi sebelum pukul 18:00 WIB, maka Mitra AIQQON akan menerima keesokan harinya (H+1) atau paling lambat 2 hari sejak transaksi.

Mitra AIQQON akan menerima hasil pencairan transaksi maksimal 2 Hari kerja setelah transaksi. Jika belum menerima hasil penjualan pastikan cek kembali Nama, Nomor Rekening sudah sesuai dengan rekening bank yang kamu miliki, nomor rekening dan nama yang tidak sesuai, dapat beresiko gagal transfer. Jika ternyata kamu salah memasukkan nama dan nomor rekening bank pada saat mendaftar, segera laporkan ke support@aiqqon.id untuk melakukan perubahan ataupun koreksi

Transaksi yang kamu lakukan di aplikasi AIQQON akan terkena biaya layanan, dimana biaya layanan ini akan bervariasi sesuai dengan biaya yang akan dikenakan oleh rekanan AIQQON. Biaya layanan untuk VISA, Mastercard, JCB, OVO, LinkAja, Truemoney akan berbeda-beda sesuai dengan kebijakan masing-masing. Biaya layanan ini akan dibebankan kepada kamu sebagai pemilik usaha. Pastikan harga jual atau harga kesepakatan dengan pembeli sudah termasuk biaya layanan ini yaa…

Hasil total penjualan harian, akan dibebani biaya admin untuk pencairan penjualan sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah) setiap kali pihak AIQQON melakukan pengiriman dana hasil penjualan ke rekening penjual untuk nilai pencairan transaksi diatas Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah).

Dan sebesar Rp. 500,- (lima ratus rupiah) setiap kali pihak AIQQON melakukan pengiriman dana hasil penjualan ke rekening penjual untuk nilai pencairan transaksi dibawah Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah)

Hasil penjualan Mitra AIQQON dapat dikirimkan lebih dari 2 hari kerja. Faktor yang dapat membuat ini terjadi adalah, adanya hari libur, seperti Sabtu dan Minggu atau Hari Besar Nasional lainnya. Transfer hasil penjualan Mitra akan di kirimkan pada hari dan jam kerja.

AIQQON dapat dijadikan aplikasi untuk membayar diseluruh Mitra AIQQON di seluruh Indonesia.

Caranya gimana??
1. Pastikan kamu sudah memiliki akun di aplikasi AIQQON
2. Klik logo ‘Bayar’ di aplikasi
3. Scan QR Code atau masukan 6 angka order ID yang di peroleh dari Mitra AIQQON ketika akan bertransaksi 4. Tambahkan metode pembayaran yang ingin kamu gunakan. Kamu bisa menggunakan kartu kredit ataupun kartu debit yang berlogo Visa, Mastercard, ataupun JCB
5. Masukkan nomor kartu yang akan kamu gunakan, lengkapi Nama, Expire Date kartu dan 3 angka CVV dibelakang kartu
6. Masukkan 6 angka kode sandi yang akan di kirimkan oleh Bank penerbit kartu kamu
7. Jangan lupa centang tombol simpan kartu, agar transaksi berikutnya, lebih mudah tanpa harus input kartu kamu lagi

Selesai deh terbayar, lalu jangan lupa berikan rating kepada Mitra AIQQON dan komentar jika ada ya

Limit transaksi 50 Juta Rupiah sebulan tidak cukup????

Segera Upgrade Limit Kamu…

Jika ingin mendapatkan limit transaksi hingga 1 MILYAR per bulan lakukan langkah-langkah berikut ini:

1. Masuk ke menu profile Mitra, lalu pilih menu “Upgrade Limit”
2. Pilih limit yang di kehendaki
3. Lengkapi data yang dibutuhkan, yaitu selfie dengan KTP (pastikan foto kamu jelas, sesuai dengan foto KTP)
4. Foto NPWP kamu, pastikan NPWP sesuai dengan nama Mitra, dan menggunakan NPWP asli, bukan fotokopi
5. Input nomor NPWP kamu
6. Tunggu konfirmasi aktivasi dari tim AIQQON

Mitra AIQQON tidak akan dikenakan biaya transfer (gratis biaya transfer) jika bank penerimaan milik mitra adalah rekanan AIQQON. Bank rekanan AIQQON adalah Bank Maybank Indonesia, Bank Central Asia (BCA), Bank Mandiri, Bank Negara Indonesia (BNI), Bank CIMB Niaga, jika Bank Penerimaan Mitra diluar rekanan AIQQON, maka mitra akan Biaya transfer berkisar Rp. 2.900,- untuk LLG, dan Rp. 30.000,- untuk RTGS, diluar biaya admin pencairan transaksi

AIQQON tidak menyimpan data kartu kredit atau kartu debit anda. AIQQON bekerjasama dengan Midtrans sebagai rekan pelaksana transaksi kartu kredit dan kartu debit berjaringan Visa, Mastercard dan JCB.

Midtrans merupakan penyelenggara Payment Gateway yang Telah Memperoleh Izin dari Bank Indonesia(Surat dan Izin Tanggal No. 20/320/DKSP/Srt/B tanggal 27 Agustus 2018)

Data anda akan sangat aman diproses melalui Midtrans selaku rekanan payment gateway.Proses 3D Secure yang aman akan digunakan pada saat proses penggunaan kartu. Bank anda akan mengirimkan kode verifikasi melalui SMS ke nomor ponsel anda yang terdaftar. Pastikan nomor ponsel anda benar dan dalam kondisi dapat menerima pesan SMS.

3D Secure adalah teknologi yang dikembangkan oleh Visa dan MasterCard untuk melindungi transaksi online. Layanan ini dikenal dengan istilah Verified by Visa dan Master Card Secure Code untuk memastikan setiap transaksi online yang terjadi benar-benar dilakukan atau diketahui oleh pemilik kartu kredit.

Lebih Detail mengenai 3D Secure? Kunjungi Blog Midtrans sebagai rekanan AIQQON dibawah ini:

https://blog.midtrans.com/teknologi-3d-secure-untuk-transaksi-online-menggunakan-kartu-kredit/

Kamu bisa menggunakan semua kartu kredit berlogo Visa, MasterCard ataupun JCB yang diterbitkan oleh semua bank di Indonesia.

Kamu dapat menggunakan semua kartu debit berlogo Visa atau MasterCard yang diterbitkan oleh semua bank di Indonesia.

Bila kartu debit kamu sudah memiliki logo Visa atau MasterCard dan tetap tidak bisa melakukan transaksi pembayaran, silahkan hubungi bank penerbit kartu anda untuk mengaktivasi transaksi online dari kartu debit anda. Bila masalahnya tetap berlanjut, silahkan hubungi kami melalui fitur  live chat atau email melalui support@aiqqon.id

Berapa sih biaya layanan Kartu Kredit dan Kartu Debit?

Biaya layanan Kartu Kredit atau Kartu Debit melalui jaringan Visa, Mastercard dan JCB akan dikenakan setiap transaksi yang dilakukan oleh Mitra AIQQON.
Biaya layanan tersebut berjumlah 2,5% dari setiap transaksi. Pastikan biaya ini sudah kamu masukkan kedalam perhitungan harga jual, atau disebutkan ketika sedang bernegosiasi dengan pembeli.
Biaya ini akan dapat kamu lihat ketika menerima laporan penjualan setiap harinya.

Setiap transaksi yang dilakukan Mitra AIQQON ketika menggunakan fasilitas menerima dompet elektronik, akan terkena biaya layanan yang standarnya telah ditentukan oleh masing-masing penerbit. Untuk menggunakan QR code berbasis QRIS, transaksi anda akan dibebankan biaya 0,7%.

Biaya transfer untuk setiap hasil penjualan yang dilakukan oleh MITRA AIQQON adalah GRATIS, selama MITRA AIQQON memiliki bank rekanan yang sama dengan AIQQON, yaitu Bank Maybank Indonesia, Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BCA. Kamu hanya akan dikenakan biaya transfer sebesar Rp. 6500 untuk transaksi LLG atau SKN, dan biaya transfer Rp. 35.000 jika melalui metode RTGS dengan nilai transfer penjualan diatas Rp. 100.000.000 (seratus juta rupiah) per transfer.

 

  1. “Aplikasi AIQQON”adalah aplikasi yang merupakan bagian dari layanan yang disediakan oleh AIQQON yang diunduh (download) oleh Pengguna sehingga Pengguna masuk pada Laman ini atau Syarat dan Ketentuan ini, yang saat ini dikenal dengan merek, nama, logo dan/atau tanda yang dikenal dengan “AIQQON” atau merek, nama, logo dan/atau tanda lainnya.
  2. “Akun”atau “Akun Pengguna” berarti identifikasi khusus yang dibuat AIQQON berdasarkan permintaan pendaftaran Pengguna.
  3. “Data”berarti adalah setiap data, informasi dan/atau keterangan dalam bentuk apapun yang dari waktu ke waktu (termasuk pada saat Pengguna mengunduh (download) Aplikasi AIQQON) yang Pengguna sampaikan kepada AIQQON/penyedia layanan atau yang Pengguna cantumkan atau sampaikan dalam, pada atau melalui Aplikasi AIQQON.
  4. “Kami” atau“AIQQON”adalah PT AIQQON Triarta Mas.
  5. “Layanan”berarti setiap layanan, program, jasa, produk, fitur, sistem, fasilitas dan/atau jasa yang disediakan dan/atau ditawarkan dalam atau melalui Aplikasi AIQQON.
  6. “Layanan Pelanggan”adalah fungsi customer service center untuk nasabah yang dapat dihubungi lewat panggilan telepon, in-app chat, dan/atau email.
  7. MDR” adalah Merchant Discount Rate.
  8. “Pembeli” adalahPengguna yang menggunakan layanan AIQQON untuk melakukan transaksi pembelian dari Penjual.
  9. “Pengguna/USER AIQQON”adalah pengguna Aplikasi AIQQON
  10. “Penjual”atau “Merchant/SAHABAT AIQQON” adalah toko, rekan, Pengguna terdaftar yang melakukan tindakan buka toko dan/atau melakukan penawaran atas suatu barang atau jasa kepada para Pembeli.
  11. Situs AIQQON” adalah www.aiqqon.id;
  12. “Syarat dan Ketentuan”berarti Syarat dan Ketentuan ini berikut setiap perubahan, penambahan, penggantian, penyesuaian dan/atau modifikasinya yang dibuat dari waktu ke waktu.
  13. “Transaksi”berarti segala transaksi, kegiatan, aktivitas dan/atau tindakan yang dilakukan dalam atau melalui Aplikasi AIQQON, Akun Pengguna dan/atau security code termasuk penggunaan Layanan atau fitur-fitur tertentu dalam Layanan atau Aplikasi AIQQON.

Dengan menggunakan jasa dari PT AIQQON Triarta Mas (“AIQQON”), termasuk penggunaan situs www.aiqqon.id atau aplikasi AIQQON yang terdapat di Google PlayStore maupun Apple Store, maka secara otomatis Pengguna dengan ini menyatakan tunduk pada Syarat dan ketentuan yang ditetapkan di bawah ini (“Syarat dan Ketentuan”). Pengguna menyadari dan menyetujui bahwa setiap hak dan kewajiban Pengguna adalah tunduk kepada Syarat dan Ketentuan ini dan ketentuan hukum yang berlaku.

 

Sebelum melakukan pendaftaran dan/atau menggunakan jasa dari AIQQON, maka Pengguna menyatakan telah membaca, mengerti, memahami dan menyetujui semua isi dalam Syarat dan ketentuan ini.

 

SEBELUM MENGGUNAKAN LAYANAN DARI AIQQON, TERMASUK MENGGUNAKAN SITUS AIQQON ATAU APPLIKASI AIQQON, PENGGUNA WAJIB UNTUK MEMBACA DAN MEMAHAMI SELURUH DARI SYARAT DAN KETENTUAN INI.

 

Oleh karena itu, Pengguna menyadari dan menyetujui bahwa Syarat dan Ketentuan ini merupakan suatu bentuk Perjanjian antara AIQQON dan Pengguna dalam penggunaan jasa dari AIQQON. Apabila Pengguna melakukan pelanggaran terhadap sebagian atau seluruh Syarat dan Ketentuan ini, ataupun Pengguna tidak menyetujui sebagian atau seluruh Syarat dan Ketentuan ini, maka Pengguna tidak dapat menggunakan layanan dari AIQQON.

 

AIQQON berhak untuk melakukan penyesuaian atau perubahan atas Syarat dan Ketentuan ini dari waktu ke waktu tanpa melakukan pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna. Oleh karena itu, Pengguna bertanggung jawab untuk membaca dan memahami Syarat dan Ketentuan ini secara periodik untuk mengetahui perubahan atas Syarat dan Ketentuan ini. Apabila Pengguna tetap menggunakan layanan dari AIQQON setelah adanya penyesuaian atau perubahan tersebut, maka hal tersebut dianggap sebagai persetujuan dari Pengguna atas perubahan atau penyesuaian atas Syarat dan Ketentuan ini.

 

Mengingat keberagaman layanan yang disediakan oleh AIQQON yang tersedia untuk Pengguna, maka AIQQON berhak untuk memberlakukan syarat dan ketentuan tambahan apabila diperlukan, menurut pertimbangannya sendiri, atas setiap layanan yang akan disediakan kepada Pengguna. Dengan menggunakan layanan tersebut, maka Pengguna dianggap menyetujui atas syarat dan ketentuan tambahan tersebut, yang merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan ini.

 

Syarat dan Ketentuan ini, maupun syarat dan ketentuan tambahan atas setiap layanan dari AIQQON, berlaku terhadap Pengguna ataupun pihak ketiga terkait lainnya atas setiap penggunaan layanan dari AIQQON, baik langsung maupun tidak langsung, oleh atau melalui akun Pengguna, baik terdaftar maupun tidak terdaftar, pada setiap wilayah kedaulatan negara yang berlaku, baik di Negara Republik Indonesia ataupun negara-negara lainnya.

Pengenalan Aplikasi dan Panduan Singkat

  1. Layanan yang ditawarkan oleh AIQQON adalah terbatas kepada aggregator transaksi atas barang atau jasa yang ditawarkan oleh Penjual kepada Pembeli, dimana dengan menggunakan Aplikasi AIQQON maka Penjual dan Pembeli dapat melakukan transaksi dengan menggunakan alat pembayaran dari penyedia pembayaran pihak ketiga.
  2. Untuk menggunakan layanan yang ditawarkan oleh AIQQON, Pengguna dapat mengunduh Aplikasi AIQQON melalui Google Play Store atau Apple Store dan Aplikasi AIQQON dapat dioperasikan menggunakan perangkat android (OS 4.2 ke atas) dan/atau iPhone (iOS 8.0 ke atas).
  3. Sebelum menggunakan Aplikasi AIQQON, Pengguna wajib membaca dan mengikuti instruksi penggunaan Aplikasi AIQQON dari situs aiqqon.id atau dari laman dalam Aplikasi AIQQON.
  4. Untuk dapat menggunakan Aplikasi AIQQON, Kami dapat meminta Pengguna untuk menyediakan informasi terkait Pengguna (seperti identifikasi, detail kontak, dan informasi lainnya) yang akan digunakan sebagai proses registrasi dan pembuatan akun. Pengguna juga akan diminta untuk melakukan otorisasi atas registrasi yang dilakukan oleh Pengguna dengan menggunakan berbagai jenis informasi keamanan (dapat berupa Security Codepassword, atau lainnya) sesuai instruksi yang diberikan.
  5. Untuk keamanan Pengguna sendiri, Pengguna wajib menyimpan dan merahasiakan informasi atas Akun Pengguna dan informasi keamanan Pengguna dan tidak akan memberitahukan atau menyebarkan informasi tersebut kepada pihak lain. AIQQON tidak bertanggung jawab atas penggunaan Akun Pengguna akibat kelalaian atau kesalahan Pengguna dalam menjaga kerahasiaan informasi Akun Pengguna dan informasi keamanan Pengguna.
  6. AIQQON akan menjaga kerahasiaan dan keamanan atas informasi mengenai Pengguna, termasuk Akun Pengguna dan informasi keamanan Pengguna sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia.

 

Pendaftaran, Penggunaan, dan Keamanan Akun Pengguna 

  1. AIQQON memberikan izin kepada Pengguna untuk melakukan pendaftaran dan pembuatan Akun Pengguna pada Situs AIQQON atau Aplikasi AIQQON tanpa dikenakan biaya apapun kepada Pengguna.
  2. Pengguna yang berhak untuk melakukan pendaftaran dan pembuatan Akun Pengguna di Situs AIQQON atau di Aplikasi AIQQON adalah Pengguna yang telah cakap dan mampu untuk mengikatkan dirinya dalam sebuah perjanjian yang sah menurut hukum yang berlaku. AIQQON berhak untuk menghapus Akun Pengguna, tanpa persetujuan Pengguna terlebih dahulu, yang didaftarkan atau dibuat atas nama Pengguna yang belum dianggap cakap dan mampu mengikatkan dirinya dalam sebuah perjanjian yang sah menurut hukum yang berlaku.
  3. Pengguna yang telah mendaftarkan Akun Pengguna berhak bertindak sebagai:
    • Pembeli; dan/atau
    • Penjual, apabila Pengguna menggunakan layanan yang disediakan oleh AIQQON berupa layanan buka toko / registrasi merchant.
  4. Setelah melakukan pendaftaran dan pembuatan Akun Pengguna, maka Pengguna tidak dapat mengubah nama Akun Pengguna atau nama toko/merchant.
  5. Pengguna bertanggungjawab secara pribadi untuk menjaga kerahasiaan Akun Pengguna dan informasi keamanan atas Akun Pengguna. Pengguna dengan ini membebaskan AIQQON dari segala tanggung jawab atas penggunaan Akun Pengguna oleh pihak lain akibat kelalaian atau kesalahan Pengguna dalam menjaga kerahasiaan dari Akun Pengguna dan informasi rahasia dari Akun Pengguna tersebut.
  6. Apabila Pengguna bertindak sebagai Penjual, maka Pengguna wajib melakukan pilihan menggunakan layanan buka toko / registrasi merchant pada saat melakukan pendaftaran dan pembuatan Akun Pengguna. Sebagai Penjual, maka Pengguna berhak untuk melakukan penjualan atas barang maupun jasa milik Pengguna.
  7. Sebagai Penjual, Pengguna sangat dilarang untuk melakukan tindakan atau penjualan atas barang dan/atau jasa yang melanggar Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada penipuan, prostitusi, jual beli barang adult shop,gambling(perjudian), gunshop(jual beli senjata api), exotic animal(jual beli binatang langka), copyrighted goods, illegal drugs, contraband(barang selundupan) dan cashing (penarikan tunai).
  8. AIQQON berhak, tanpa melakukan pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna, untuk melakukan tindakan yang diperlukan atas setiap dugaan pelanggaran atau pelanggaran atas Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, seperti penutupan Akun Pengguna (baik sementara atau permanen), penahanan atau pembatalan transaksi, dan pelaporan kepada pihak yang berwenang.
  9. Penggunaan perangkat, perangkat lunak, fitur, dan/atau tindakan lainnya yang ditujukan untuk melakukan pengubahan atau manipulasi atas Situs AIQQON dan/atau Aplikasi AIQQON, termasuk namun tidak terbatas pada: (i) masking atau redirection pada toko; (ii) crawling atau scrapping laman Pengguna; (iii) kegiatan otomatisasi dalam transaksi jual beli, promosi, dsb; dan/atau (iv) tindakan lain yang menurut AIQQON dianggap sebagai tindakan pengubahan atau manipulasi.
  10. Pengguna dengan ini memberikan kuasa kepada AIQQON, hal mana yang dibuktikan secara sendirinya dengan menggunakan layanan yang disediakan AIQQON, untuk menggunakan dan memberikan data Pengguna dalam pelaksanaan Transaksi atau kegiatan Pengguna lainnya kepada pihak ketiga lain. Pengguna dengan ini membebaskan AIQQON dari segala klaim, gugatan, proses hukum, atau tindakan lainnya atas penggunaan data Pengguna oleh AIQQON tersebut.
  11. AIQQON berhak untuk melakukan penyesuaian atas Akun Pengguna dan tindakan Pengguna, termasuk namun tidak terbatas pada jumlah Transaksi, reputasi Pengguna, dan/atau melakukan penangguhan atau penutupan Akun Pengguna, tanpa melakukan pemberitahuan kepada Pengguna terlebih dahulu, jika terdapat atau diduga adanya tindakan kecurangan atau pelanggaran oleh Pengguna yang bertujuan memanipulasi data transaksi Pengguna demi meningkatkan reputasi toko Pengguna, seperti kecurangan Transaksi dengan melakukan pembelian kepada toko Pengguna oleh Pengguna sendiri dengan menggunakan Akun Pengguna atau akun lainnya.
  12. Pengguna dengan ini menyatakan memahami dan menyetujui untuk tunduk kepada peraturan perundang-undangan yang berlaku mengenai persaingan tidak sehat. Pengguna yang bertindak sebagai Penjual dilarang untuk melakukan segala tindakan yang dianggap melanggar peraturan perundang-undangan terkait persaingan tidak sehat seperti, namun tidak terbatas pada, tindakan duplikasi toko, duplikasi produk, atau tindakan-tindakan lain yang dapat diindikasikan sebagai usaha persaingan tidak sehat.
  13. Pengguna wajib memberitahu AIQQON apabila terdapat pihak lain yang mengatasnamakan AIQQON untuk meminta username, password maupun kode SMS verifikasi atau kode one-time password milik Akun Pengguna.
  14. Apabila terdapat penggunaan tanpa izin atas Akun Pengguna, maka Pengguna setuju wajib dengan segera memberitahu AIQQON atas penggunaan tanpa izin atas Akun Pengguna tersebut. Apabila Pengguna lalai untuk segera memberitahu AIQQON atas penggunaan tanpa izin tersebut, maka AIQQON tidak dapat diminta pertanggungjawaban atas segala kerugian yang dialami Pengguna atas penggunaan tanpa izin tersebut.
  15. Pengguna bertanggung jawab secara pribadi untuk menjaga Akun Pengguna sendiri dan tidak memberikan data penting terkait Akun Pengguna atau informasi rahasia kepada pihak lain yang mengatasnamakan AIQQON atau pihak ketiga lainnya. Pengguna dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian ataupun permasalahan Pengguna lainnya atas penyalahgunaan atau penggunaan tanpa izin Akun Pengguna yang diakibatkan oleh kelalaian Pengguna, termasuk namun tidak terbatas pada: (i) memberikan atau memperlihatkan informasi kode verifikasi, password atau email yang didaftarkan sebagai Akun Pengguna kepada pihak lain; (ii) meminjamkan atau memberikan Akun Pengguna kepada pihak lain selain Pengguna; (iii) mengakses link atau tautan yang diberikan oleh pihak lain; atau (iv) tindakan atau kelalaian lainnya yang menyebabkan Akun Pengguna dapat digunakan oleh pihak lain secara langsung maupun tidak langsung.
  16. Pengguna memahami dan menyetujui bahwa terdapat biaya yang dapat dikenakan kepada Pengguna dalam menggunakan fasilitas keamanan atas Akun Pengguna, seperti one time password (OTP) yang akan dikenakan oleh penyedia jasa telekomunikasi yang digunakan Pengguna dengan nominal: (i) Rp 500 ditambah pajak 10% untuk Indosat, Tri, XL, Smartfren, dan Esia; (ii) Rp 200 ditambah pajak 10% untuk Telkomsel; atau (iii) nominal lain yang dapat disesuaikan sewaktu-waktu oleh jasa telekomunikasi yang digunakan Pengguna.

 

Ketentuan dalam Transaksi Pembelian

  1. Dalam melaksanakan Transaksi, Pembeli wajib mematuhi seluruh prosedur yang telah ditetapkan oleh AIQQON.
  2. Pembeli dapat memilih metode pembayaran sebelum melakukan Transaksi, yaitu dengan mendaftarkan kartu kredit, kartu debit berlogo visa master, atau penyedia uang elektronik yang telah bekerjasama dengan AIQQON. Apabila seluruh Transaksi telah diselesaikan, maka dana akan diteruskan ke Penjual oleh AIQQON.
  3. Pembeli memahami dan memberikan kuasa kepada AIQQON untuk meneruskan data-data kartu kredit, kartu debit, atau data keuangan Pembeli lainnya kepada pihak penyedia Payment Gateway yang bekerjasama dengan AIQQON. Penyimpanan data-data kartu kredit, kartu debit, atau data keuangan Pembeli tersebut, serta eksekutor dalam Transaksi, juga dilakukan oleh pihak penyedia Payment Gateway tersebut.
  4. Pembeli memahami dan menyetujui bahwa seluruh Transaksi dengan menggunakan Aplikasi AIQQON menggunakan mata uang Rupiah.
  5. Dalam melakukan Transaksi pembelian atas barang atau jasa dengan menggunakan Aplikasi AIQQON, maka Pembeli dengan ini memahami dan menyetujui bahwa:
    • Pembeli bertanggung jawab secara pribadi dalam pemilihan barang atau jasa tersebut dan Penjual yang menyediakan barang dan jasa tersebut. Pembeli dengan ini menyatakan telah mengerti dan memahami atas seluruh informasi/deskripsi barang atau jasa (termasuk namun tidak terbatas pada kualitas, fungsi, kewajaran harga, bentuk, dan informasi lainnya) sebelum melakukan transaksi Pembelian. Pembeli dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian Pembeli dalam hal terjadi penipuan oleh Penjual atau pihak ketiga lainnya.
    • Pembeli mengerti dan menyetujui bahwa Aplikasi AIQQON dapat digunakan untuk melakukan transaksi riil (face to face), dimana terjadi tatap muka antara Penjual dan Pembeli dan transaksi dilakukan pada saat itu juga. Pembeli mengerti dan memahami bahwa Aplikasi AIQQON tidak ditujukan untuk digunakan pada transaksi online, e-commerce ataupun sejenisnya.
    • Apabila Pembeli telah melakukan pemilihan barang atau jasa, maka Pembeli akan secara sendirinya terikat secara hukum dengan Penjual untuk menyelesaikan Transaksi pembelian tersebut, kecuali apabila ditentukan lain menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku.
    • Pengalihan atas hak milik terhadap barang yang dibeli oleh Pembeli dilakukan secara langsung oleh Penjual kepada Pembeli. AIQQON hanya bertindak sebagai aggregator atas Transaksi yang dilakukan oleh Penjual dan Pembeli tersebut.
  6. Pembeli memahami bahwa pelaksanaan eksekusi Transaksi dilakukan oleh pihak ketiga yang telah bekerjasama dengan AIQQON. Oleh karena itu, Pembeli membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab apabila terjadi kegagalan sistem pihak ketiga tersebut dalam pelaksanaan Transaksi.
  7. Pada saat melakukan pembayaran atas suatu Transaksi, Pembeli wajib memastikan bahwa pelaksanaan pembayaran tersebut ditujukan pada Transaksi dan Penjual yang tepat, dengan cara melakukan pemeriksaan kembali atas nominal dan harga barang, nama Penjual atau toko, dan metode pembayaran. AIQQON tidak bertanggungjawab atas kerugian yang dialami Pembeli akibat kelalaian Pembeli dalam melakukan pemeriksaan ulang atas pelaksanaan Transaksi.
  8. Apabila Pembeli melakukan transaksi jual beli dengan tidak menggunakan Aplikasi AIQQON (seperti namun tidak terbatas dengan menggunakan fasilitas pengirim pesan, pesan singkat (sms), atau telepon langsung kepada Penjual), maka pelaksanaan transaksi jual beli tersebut adalah sepenuhnya tanggung jawab dari Pembeli.
  9. Apabila Penjual telah melakukan pencairan atas Transaksi pembayaran yang telah dibayarkan Pembeli pada keesokan harinya di atas pukul 11:00 WIB, maka Pembeli tidak dapat mengajukan permohonan refund atas Transaksi tersebut. Pembeli dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas permohonan refund atas Transaksi tersebut.
  10. Setelah diselesaikannya pembayaran oleh Pembeli, maka bukti pembayaran wajib diberitahukan kepada AIQQON. Apabila Pembeli lalai untuk memberitahukan bukti pembayaran atas suatu Transaksi kepada AIQQON, maka AIQQON tidak bertanggung jawab atas setiap kerugian yang dialami Pembeli akibat kelalaian Pembeli tersebut. Apabila Pembeli memberitahukan pihak lain selain AIQQON atas bukti pembayaran atas suatu Transaksi atau Pembeli melakukan pembayaran kepada pihak ketiga lain dalam pelaksanaan suatu Transaksi, maka AIQQON tidak bertanggung jawab atas segala kerugian yang dialami oleh Pembeli akibat pemberitahuan atas bukti pembayaran atau pelaksanaan pembayaran kepada pihak ketiga lain tersebut.
  11. Pembeli memahami dan menyetujui bahwa setelah diselesaikannya suatu Transaksi pembelian, maka Pembeli wajib memberikan penilaian atas pengalaman Pembeli dalam melaksanakan Transaksi pembelian tersebut sebelum Pembeli dapat melakukan Transaksi baru dalam Aplikasi AIQQON. Pembeli wajib memberikan rating atas Transaksi pembelian tersebut secara jujur dan tanpa pengaruh dari Penjual atau pihak lainnya agar kualitas Penjual dan tokonya serta merchant rekanan AIQQON dapat ditingkatkan.
  12. Pembeli sangat dilarang untuk melakukan tindakan atau pembelian atas barang dan/atau jasa yang melanggar Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada penipuan, prostitusi, jual beli barang adult shop, gambling (perjudian), gunshop (jual beli senjata api), exotic animal (jual beli binatang langka), copyrighted goods, illegal drugs, contraband (barang selundupan) dan cashing (penarikan tunai).
  13. AIQQON berhak, tanpa melakukan pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pembeli, untuk melakukan tindakan yang diperlukan atas setiap dugaan pelanggaran atau pelanggaran atas Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, seperti penutupan Akun Pengguna (baik sementara atau permanen), penahanan atau pembatalan transaksi, dan pelaporan kepada pihak yang berwenang.
  14. Dalam waktu 24 jam sejak dilakukannya Transaksi oleh Pembeli, atau setelah Penjual menyelesaikan settlement Transaksi, maka Pembeli tidak dapat melakukan pembatalan Transaksi atau meminta AIQQON untuk mengembalikan dana Pembeli. Pembeli membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab terhadap kerugian Pembeli atau pihak lainnya setelah dilakukannya konfirmasi Transaksi atau setelah lewatnya jangka waktu 24 jam setelah dilakukannya Transaksi.
  15. Pembeli memahami bahwa terdapat acquiring Bank yang bekerjasama dengan AIQQON. Oleh karena itu, apabila Pembeli menggunakan layanan dari Bank selain dari acquiring Bank yang bekerjasama dengan AIQQON tersebut, Pembeli setuju untuk menanggung biaya tambahan yang muncul akibat penggunaan dari Bank lain tersebut.
  16. Apabila terdapat permasalahan atau perbedaan pendapat atas pelaksanaan suatu Transaksi antara Pembeli dan Penjual, maka Pembeli dan Penjual dengan ini memberikan kuasa kepada AIQQON yang tidak dapat ditarik kembali untuk mengambil suatu keputusan dengan pertimbangan AIQQON sendiri untuk menyelesaikan permasalahan atau perbedaan pendapat tersebut. Keputusan dari AIQQON tersebut adalah keputusan yang bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat baik oleh Pembeli atau Penjual. Pembeli dan Penjual membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian Penjual atau Pembeli atas pemberian keputusan dari AIQQON tersebut.

 

Ketentuan dalam Transaksi Penjualan

  1. Penjual dapat menggunakan Aplikasi AIQQON untuk melakukan Transaksi penjualan atas barang dan/atau jasa untuk kepada Pembeli.
  2. Penjual dengan ini memahami dan menyetujui bahwa penggunaan Aplikasi AIQQON dalam suatu Transaksi untuk saat ini hanya melayani dalam mata uang Rupiah.
  3. Penjual dilarang melakukan tindakan yang memanipulasi harga barang dan/atau jasa (seperti menampilkan harga barang atau jasa yang tidak sesuai dengan harga yang perlu dibayarkan Pembeli) yang dapat menimbulkan kerugian bagi Pembeli dan/atau AIQQON.
  4. Penjualan sangat dilarang untuk melakukan tindakan atau penawaran atas barang dan/atau jasa yang melanggar Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada penipuan, prostitusi, jual beli barang adult shop, gambling (perjudian), gunshop (jual beli senjata api), exotic animal (jual beli binatang langka), copyrighted goods, illegal drugs, contraband (barang selundupan) dan cashing (penarikan tunai).
  5. AIQQON berhak, tanpa melakukan pemberitahuan terlebih dahulu kepada Penjual, untuk melakukan tindakan yang diperlukan atas setiap dugaan pelanggaran atau pelanggaran atas Syarat dan Ketentuan ini atau hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, seperti penutupan Akun Pengguna (baik sementara atau permanen), penahanan atau pembatalan transaksi, dan pelaporan kepada pihak yang berwenang.
  6. Apabila Penjual mengetahui dengan cara apapun bahwa Pembeli menggunakan Aplikasi AIQQON atau menggunakan perangkat yang diperoleh melalui tindakan pelanggaran hukum atau Penjual mengidentifikasi bahwa ciri-ciri fisik Pembeli berbeda dengan Akun Pengguna yang terdaftar, maka Penjual wajib untuk menolak Transaksi yang diminta oleh Pembeli tersebut. Apabila terdapat laporan kepada AIQQON atas penyalahgunaan Akun Pengguna oleh pemilik Akun Pengguna yang sebenarnya dan AIQQON telah menetapkan bahwa Transaksi tersebut merupakan Transaksi penipuan atau tindak pidana, maka Penjual wajib untuk mengembalikan seluruh dana Pembeli yang telah digunakan untuk Transaksi tersebut. Apabila dana Pembeli tersebut tidak dikembalikan oleh Penjual, maka AIQQON berhak untuk melakukan potongan atas Transaksi Penjual selanjutnya sebesar dana yang dimintakan pengembalian oleh Pembeli tersebut.
  7. Apabila terdapat permasalahan atau tuntutan dari Pembeli atas suatu Transaksi, maka Penjual setuju dan memberikan kuasa kepada AIQQON untuk menahan pembayaran dana hingga permasalahan atau tuntutan atas Transaksi tersebut telah diselesaikan.
  8. Apabila menurut pertimbangan AIQQON terdapat suatu Transaksi yang merupakan manipulasi Transaksi (seperti Transaksi oleh Penjual melalui Akun Pengguna yang dibuat sendiri untuk meningkatkan rating toko Penjual), maka AIQQON berhak untuk menahan pembayaran atau membatalkan Transaksi tersebut dan melakukan tindakan yang diperlukan, seperti namun tidak terbatas penangguhan atau pembatalan Akun Pengguna milik Penjual.
  9. Seluruh pajak yang timbul atas Transaksi yang dilakukan wajib ditanggung oleh Penjual, termasuk pajak penghasilan Penjual dan wajib dilaporkan dan diurus sendiri oleh Penjual sesuai dengan ketentuan pajak yang berlaku di peraturan perundang-undangan di Indonesia.
  10. Penjual memahami dan menyetujui bahwa dalam penerimaan dana atas hasil Transaksi, Penjual akan dikenakan biaya Merchant Discount Rate (MDR). MDR adalah potongan atau fee yang dibebankan kepada pihak Penjual terkait dengan penggunaan Kartu Debit atau Kartu Kredit dalam suatu Transaksi pada Aplikasi AIQQON. Besaran nilai MDR akan ditentukan sesuai dengan metode pembayaran yang digunakan oleh Pembeli, dimana besaran masing-masing nilai MDR akan yang akan diatur kemudian merupakan yang di bebankan kepada Penjualbervariasi pada pilihan pembayaran yang dilakukan oleh pembeli. Besaran nilai MDR akan di atur dalam pasal yang berbeda sesuai dengan kebijakan AIQQON.
  11. Biaya MDR adalah tanggung jawab dari Penjual, dan oleh karena itu PenjualDILARANG KERAS membebankan biaya MDR kepada Pembeli. Apabila menurut pertimbangan AIQQON, Penjual diduga atau terbukti membebankan biaya MDR kepada Pembeli, maka AIQQON berhak untuk melakukan penangguhan Akun Pengguna milik Penjual dan apabila terbukti bahwa Penjual membebankan biaya MDR kepada Pembeli, maka AIQQON dapat menghapus secara permanen Akun Pengguna milik Penjual tersebut.
  12. Apabila terdapat permasalahan atau perbedaan pendapat atas pelaksanaan suatu Transaksi antara Pembeli dan Penjual, maka Pembeli dan Penjual dengan ini memberikan kuasa kepada AIQQON yang tidak dapat ditarik kembali untuk mengambil suatu keputusan dengan pertimbangan AIQQON sendiri untuk menyelesaikan permasalahan atau perbedaan pendapat tersebut. Keputusan dari AIQQON tersebut adalah keputusan yang bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat baik oleh Pembeli atau Penjual. Pembeli dan Penjual membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian Penjual atau Pembeli atas pemberian keputusan dari AIQQON tersebut.
  13. Penjual wajib memastikan bahwa keterangan barang atau jasa yang ditawarkan, termasuk nominal dan harga, adalah sudah benar dan tidak terdapat kesalahan pengetikan. Apabila terdapat kesalahan atas keterangan barang atau jasa yang ditawarkan tersebut, termasuk nominal dan harga, maka kesalahan tersebut sepenuhnya merupakan tanggung jawab Penjual. Penjual berhak untuk menolak Transaksi yang dilakukan oleh Pembeli apabila Penjual menyadari adanya kesalahan pengetikan atau keterangan pada barang atau jasa, dan Penjual berhak untuk memperbaiki kesalahan pengetikan atau keterangan tersebut sebelum dilakukannya Transaksi dengan Pembeli. Penjual dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian Penjual akibat kesalahan pengetikan atau keterangan pada barang atau jasa.
  14. Penjual memahami bahwa terdapat acquiring Bank yang bekerjasama dengan AIQQON. Oleh karena itu, apabila Penjual menggunakan layanan dari Bank selain dari acquiring Bank yang bekerjasama dengan AIQQON tersebut, Penjual setuju untuk menanggung biaya tambahan yang muncul akibat penggunaan dari Bank lain tersebut.
  15. Apabila suatu Transaksi telah diselesaikan, maka Penjual memahami dan menyetujui bahwa dana akan dikirimkan ke rekening Penjual paling lambat 2 (dua) hari kerja setelah penyelesaian Transaksi, kecuali apabila terdapat permasalahan atas Transaksi tersebut atau kesalahan pada sistem paymet gateway pihak ketiga yang bekerja sama dengan AIQQON.
  16. Penjual dilarang untuk melakukan segala tindakan pelanggaran hak kekayaan intelektual pihak lainnya, termasuk dengan menggunakan nama atau merek yang sama dengan Penjual lain yang terdaftar sebagai Pengguna di AIQQON. Setiap Penjual bertanggung jawab atas perlindungan hak kekayaan intelektual miliknya sendiri dari pelanggaran dari pihak lain. Penjual dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian Penjual akibat kelalaian Penjual untuk melindungi hak kekayaan intelektual miliknya dari pelanggaran pihak lain.
  17. Penjual dengan ini memberikan kuasa kepada AIQQON untuk menarik kembali pembayaran atas suatu Transaksi apabila menurut pertimbangan AIQQON: (i) merupakan pelanggaran atas ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini, termasuk manipulasi Transaksi oleh Penjual untuk meningkatkan reputasi Akun Pengguna milik Penjual; (ii) terjadi dugaan penyalahgunaan Akun Pengguna milik Pembeli atau Penjual oleh pihak lain; (iii) merupakan pelanggaran atas peraturan perundang-undangan yang berlaku; atau (iv) tindakan lain oleh Penjual yang dapat merugikan AIQQON atau Pengguna.
  18. Penjual memahami dan menyetujui bahwa penjualan atas barang dan jasa berikut ini adalah sangat dilarang dan bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku:
  19. Pornografi dan konten dewasa;
  20. Senjata api, high capacity magazines dan amunisinya;
  21. Tasers dan alat listrik berbahaya sejenis;
  22. Airguns dan amunisinya;
  23. Obat-obatan terlarang dan obat-obatan belum terdaftar;
  24. Prostitusi dan sejenisnya;
  25. Exotic animal (jual beli binatang langka);
  26. Tiruan barang-barang bermerek (copyrighted goods);
  27. Barang selundupan;
  28. cashing (penarikan tunai);
  29. Perjudian;
  30. Pencucian Uang;
  31. Terorisme;
  32. Pyramid Scheme Program (termasuk Multi Level Marketing);
  33. Tele-sales; dan
  34. Barang atau jasa lain yang dilarang oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku.

 

Penjual dengan ini memahami konsekuensi atas pelanggaran atas penjualan barang dan jasa yang dilarang tersebut dan bertanggung jawab secara pribadi menurut hukum dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

 

Penggunaan Kartu Kredit dalam Transaksi

  1. Dalam melakukan suatu Transaksi melalui Aplikasi AIQQON, Pengguna dapat memilih metode pembayaran dengan menggunakan kartu kredit. Penggunaan kartu kredit dalam Transaksi tersebut wajib untuk mengikuti ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini atau syarat dan ketentuan lain sebagaimana diatur oleh AIQQON.
  2. Pengguna dengan ini memahami dan menyetujui bahwa jenis kartu kredit yang dapat digunakan sebagai metode pembayaran dalam suatu Transaksi di Aplikasi AIQQON hanya kartu kredit yang diterbitkan di Indonesia.
  3. Metode pembayaran menggunakan kartu kredit dalam suatu Transaksi tersebut tersedia untuk Transaksi dengan nilai minimal sebesar Rp. 50.000 (lima puluh ribu rupiah) hingga maksimal Rp 20.000.000 (dua puluh juta rupiah) untuk setiap Transaksi. Untuk Transaksi produk otomotif pada Penjual ofisial (official merchant) yang terdaftar di AIQQON, maka nilai maksimal penggunaan kartu kredit adalah sebesar Rp 100.000.000,- (seratus juta Rupiah).
  4. Penggunaan kartu kredit pada Aplikasi AIQQON terbatas hanya sebagai alat pembayaran atas suatu Transaksi. Pengguna dilarang untuk menggunakan kartu kredit untuk tujuan lain selain, termasuk namun tidak terbatas pada kegiatan pencairan dana.
  5. Apabila menurut AIQQON terdapat dugaan pelanggaran atau pelanggaran dalam penggunaan kartu kredit oleh Pengguna terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku dan/atau Syarat dan Ketentuan ini, maka AIQQON berhak untuk:
    • Melakukan investigasi atas dugaan pelanggaran tersebut dan melakukan penahanan atas dana Transaksi dalam jangka waktu sekurang-kurangnya 14 hari;
    • Melakukan koordinasi dan mengungkapkan data Pengguna kepada pihak bank ataupun pihak penyedia payment gateway yang bekerjasama dengan AIQQON;
    • Apabila terbukti bahwa penggunaan kartu kredit tersebut merupakan pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat and Ketentuan ini, maka AIQQON berhak untuk membatalkan Transaksi tersebut dan melakukan pemotongan dana sebesar 15% (lima belas persen) dari nilai Transaksi yang dibatalkan tersebut dan menarik kembali nilai subsidi (jika ada) sehubungan penggunaan kartu kredit.
  6. Pengguna memahami dan menyetujui bahwa AIQQON berhak untuk membatalkan Akun Pengguna apabila menurut AIQQON penggunaan kartu kredit oleh Pengguna dapat merugikan pihak-pihak yang bekerjasama dengan AIQQON, seperti tindakan pencairan dana (cash withdrawal transaction).
  7. Kecuali atas Transaksi yang merupakan pelanggaran atas peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini, apabila terdapat pembatalan atas Transaksi dengan menggunakan kartu kredit, maka tagihan atas Transaksi yang dibatalkan tersebut akan transaksi pembelian tidak berhasil dan/atau dibatalkan, maka tagihan atas transaksi tersebut akan dikembalikan ke limit kartu kredit yang digunakan pada tagihan berikutnya.
  8. Setiap penggunaan kartu kredit dalam suatu Transaksi akan dikenakan biaya MDR. Penjual yang menerima Transaksi menggunakan metode pembayaran Kartu Kredit akan dikenakan biaya MDR maksimal 2,5% dari total biaya yang harus dibayarkan. Apabila seluruh Transaksi dalam satu pembayaran yang menggunakan kartu kredit dibatalkan, maka biaya administrasi tersebut akan dikembalikan ke limit kartu kredit Pengguna. Namun apabila hanya sebagian dari Transaksi dalam satu pembayaran yang menggunakan kartu kredit dibatalkan, maka biaya administrasi tersebut tidak akan dikembalikan ke limit kartu kredit Pengguna.

Penyelesaian Transaksi dan Penarikan Dana ke Rekening Penjual

  1. Setelah diselesaikannya suatu Transaksi (settlement), maka AIQQON akan melaksanakan pengiriman dana hasil penjualan kepada Penjual.
  2. Waktu batasan transaksi harian adalah sebelum pukul 18:00 WIB. Transaksi yang dilakukan sebelum Pukul 18:00 WIB, maka akan dianggap transaksi hari berikutnya.
  3. Untuk transaksi yang dilakukan diatas Pukul 18:00 WIB di hari Kamis, kemudian transaksi hari Jumat, Sabtu dan Minggu, akan dirangkum menjadi satu hari transaksi dan Penjual akan menerima transaksi tersebut di hari Senin (hari dan jam kerja).
  4. AIQQON mengikuti standar operasional Bank untuk pelaksanaan pencairan dana serta pelaksanaan batasan transaksi. Maka dari itu transaksi akan di rangkum menjadi satu rekapan penjualan jika dilakukan diluar batas jam operasional standar perbankan di Indonesia, serta hari libur nasional.
  5. Proses pengiriman dana hasil penjualan yang dilakukan oleh sesama bank rekanan AIQQON akan diproses dalam waktu 1 (satu) hari kerja, sedangkan penarikan dana antar bank akan diproses dalam waktu 2 (dua) hari kerja.
  6. Penjual akan dikenakan biaya normal MDR sebesar 2,6% untuk penerimaan menggunakan kartu kredit, 2% untuk penerimaan menggunakan layanan push to pay OVO, serta 1% untuk layanan berbasis QRIS menggunakan channel LinkAja maupun ShopeePay.
  7. Hasil total penjualan harian, akan dibebani biaya pencairan penjualan sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah) setiap kali pihak AIQQON melakukan pengiriman dana hasil penjualan ke rekening penjual untuk nilai pencairan transaksi diatas Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah)
  8. Hasil total penjualan harian, akan dibebani biaya pencairan penjualan sebesar Rp. 500,- (lima ratus rupiah) setiap kali pihak AIQQON melakukan pengiriman dana hasil penjualan ke rekening penjual untuk nilai pencairan transaksi dibawah Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah)
  9. AIQQON tidak bertanggung jawab atas keterlambatan proses penarikan dana ke rekening Penjual akibat kegagalan sistem settlement bank atau pihak ketiga lainnya. Penjual dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian Penjual akibat keterlambatan penarikan dana akibat kegagalan sistem settlement bank atau pihak ketiga lainnya.
  10. Penjual memahami dan menyetujui bahwa saat ini AIQQON bekerja sama dengan Bank BCA, bank BNI, Bank Mandiri dan Maybank. Oleh karena itu, apabila Penjual melakukan penarikan dana ke nomor rekening bank yang tidak bekerjasama dengan AIQQON tersebut, maka Penjual wajib menanggung tambahan biaya (biaya transfer antar bank) yang dikenakan sesuai dengan ketentuan.
  11. Penjual wajib memastikan kebenaran informasi atas nomor rekening, nama penerima, dan bank penerima yang didaftarkan kepada AIQQON. Apabila terjadi kegagalan atau kesalahan penarikan dana akibat kesalahan informasi tersebut, maka kegagalan atau kesalahan tersebut merupakan tanggung jawab Penjual sepenuhnya. Penjual dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab atas kerugian yang dialami Penjual akibat kesalahan Penjual dalam mendafftarkan informasi atas nomor rekening, nama penerima, dan bank penerima tersebut.
  12. Apabila menurut pertimbangan AIQQON, terdapat dugaan tindak kejahatan atau pelanggaran dalam suatu Transaksi atas peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini, maka Penjual dengan ini menyetujui bahwa AIQQON berwenang untuk menangguhkan proses penarikan dana dan melakukan pemeriksaan serta berkoordinasi dengan pihak terkait mengenaidugaan tindak kejahatan atau pelanggaran tersebut. Penangguhan atas proses penarikan dana tersebut dapat dilakukan tanpa batas jangka waktu hingga pemeriksaan dan proses koordinasi dengan pihak terkait selesai dilakukan. Apabila AIQQON memutuskan bahwa terdapat suatu tindak kejahatan atau pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini, maka AIQQON berhak untuk membatalkan Transaksi tersebut dan menghapus Akun Pengguna terkait.
  13. Kerahasiaan dan keamanan dari Akun Pengguna milik Penjual, termasuk informasi rahasia atas Akun Pengguna tersebut, merupakan tanggung jawab dari Penjual. Apabila Penjual menyadari adanya penyalahgunaan Akun Pengguna miliknya, maka Penjual wajib dengan segera melaporkan penyalahgunaan tersebut kepada AIQQON. AIQQON berhak untuk segera melaksanakan tindakan yang diperlukan, termasuk pembekuan atau pemblokiran Akun Pengguna, dan Penjual disarankan untuk melakukan penggantian informasi rahasia dan perangkat mobile yang digunakan atas Akun Pengguna tersebut.
  14. Apabila Penjual lalai dalam melaporkan penyalahgunaan tersebut atau tidak mengikuti instruksi yang diberikan AIQQON dalam mengganti informasi rahasia atas Akun Pengguna milik Penjual tersebut, maka segala kerugian yang dialami Penjual merupakan tanggung jawab Penjual sendiri. Penjual dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tanggung jawab apapun dan dari segala bentuk klaim dan ganti rugi dari Penjual atau pihak ketiga manapun atas kerugian yang disebabkan oleh penyalahgunaan Akun Pengguna milik Penjual tersebut.

Penyelesaian Permasalahan dan Pusat Resolusi

  1. Apabila terdapat permasalahan dalam suatu Transaksi antara Pembeli dan Penjual, maka Pembeli atau Penjual tersebut dapat menggunakan fitur Pusat Resolusi yang disediakan oleh AIQQON untuk memfasilitasi penyelesaian masalah Transaksi tersebut.
  2. Apabila Penjual atau Pembeli menggunakan fitur Pusat Resolusi ini, maka dana pembayaran akan secara otomatis ditahan hingga diselesaikannya permasalahan atas Transaksi tersebut.
  3. Setelah Penjual atau Pembeli menggunakan fitur Pusat Resolusi, Pembeli dan Penjual wajib untuk memberikan bukti-bukti pelaksanaan Transaksi yang dipermasalahkan, termasuk foto barang, bukti pembayaran, bukti pengiriman, dan bukti-bukti lain yang diperlukan dalam penyelesaian permasalahan Transaksi tersebut.
  4. Dengan menggunakan fitur Pusat Resolusi, diharapkan Penjual dan Pembeli dapat menyepakati bersama penyelesaian dan solusi yang menguntungkan untuk keduabelah pihak atas permasalahan Transaksi tersebut.
  5. Apabila dalam jangka waktu 3 (tiga) hari setelah Penjual atau Pembeli menggunakan fitur Pusat Resolusi: (i) Salah satu pihak tidak memberikan jawaban atas klaim yang dilakukan oleh pihak lainnya; atau (ii) Pembeli dan Penjual tidak dapat menyepakati solusi atas permasalahan Transaksi tersebut, maka Pembeli atau Penjual dapat meminta bantuan dari AIQQON untuk menyelesaikan permasalahan Transaksi tersebut dengan menekan tombol “Bantuan” yang akan muncul pada halaman Pusat Resolusi.
  6. Apabila Pembeli atau Penjual meminta bantuan AIQQON dalam menyelesaikan permasalahan Transaksi tersebut, maka Pembeli dan Penjual dengan ini memberikan kuasa kepada AIQQON yang tidak dapat ditarik kembali untuk mengambil keputusan atas permasalahan Transaksi tersebut sesuai dengan bukti-bukti yang disampaikan oleh Pembeli dan Penjual atau dokumen lain yang dibutuhkan AIQQON dalam menyelesaikan permasalahan Transaksi tersebut.
  7. Dalam hal:
  • Bukti dari Pembeli atau Penjual atas suatu permasalahan Transaksi dianggap sudah cukup dalam menyelesaikan masalah Transaksi;
  • Adanya kelalaian yang jelas dari Penjual atau Pembeli dalam suatu permasalahan Transaksi;
  • Adanya dugaan tindak kejahatan atau pelanggaran atas peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini dalam permasalahan suatu Transaksi; atau
  • Kondisi lain yang menurut pertimbangan AIQQON menyebabkan permasalahan suatu Transaksi perlu untuk segera diselesaikan,

maka Penjual dan Pembeli dengan ini memahami dan menyetujui bahwa AIQQON dapat dengan segera melakukan bantuan dan mengambil keputusan atas suatu permasalahan Transaksi antara Pembeli dan Penjual.

  1. Segera setelah AIQQON memberikan keputusan atas permasalahan suatu Transaksi, maka Penjual dan Pembeli wajib melaksanakan keputusan dari AIQQON tersebut. Apabila Penjual atau Pembeli masih belum dapat menerima keputusan AIQQON tersebut, maka Penjual atau Pembeli diberikan kesempatan untuk mengajukan banding atas keputusan AIQQON tersebut, dengan syarat bahwa pihak yang mengajukan banding tersebut wajib memberikan bukti-bukti pendukung baru sebagai alasan pengajuan banding tersebut.
  2. Setelah AIQQON memberikan keputusan atas upaya banding dari Pembeli atau Penjual tersebut, maka Penjual dan Pembeli dengan ini memahami dan menyetujui bahwa keputusan banding dari AIQQON tersebut adalah keputusan akhir yang tidak dapat diganggu gugat dan mengikat pihak Penjual dan Pembeli untuk mematuhinya.
  3. Penjual dan Pembeli dengan ini membebaskan AIQQON dari segala bentuk tuntutan, klaim, ganti rugi, atau proses hukum lainnya atas pengambilan keputusan oleh AIQQON atas permasalahan suatu Transaksi dan berjanji untuk tidak akan melibatkan AIQQON dalam upaya penyelesaian masalah antara Penjual dan Pembeli di luar layanan AIQQON, termasuk di dalam pengadilan atau arbitrase.
  4. Fitur Pusat Resolusi yang disediakan oleh AIQQON tidak dapat digunakan terhadap permasalahan Transaksi terkait dengan penilaian subyektif (rasa, tekstur, aroma, atau penilaian lain atas suatu barang dan jasa), barang bekas pakai, barang dan jasa yang dilarang untuk diperdagangkan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini, serta permasalahan lain yang menurut pertimbangan AIQQON tidak dapat diselesaikan melalui fitur Pusat Resolusi.
  5. Dengan menggunakan fitur Pusat Resolusi, Pembeli dan Penjual dengan ini memahami dan menyetujui untuk bekerja sama dengan itikad baik dalam memberikan tanggapan atau bukti-bukti yang diperlukan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang diberikan AIQQON agar permasalahan atas suatu Transaksi dapat diselesaikan dengan baik.
  6. Pembeli dan Penjual memahami dan menyetujui bahwa AIQQON berhak untuk menolak memberikan bantuan atas permasalahan suatu Transaksi, terutama apabila Transaksi tidak dilakukan secara non tunai dan/atau secara face to face (tatap muka).

Non-Jaminan dan Batasan Tanggung Jawab

  1. AIQQON menyediakan layanan kepada Pengguna untuk dapat melakukan transaksi offline secara non-tunai. Layanan yang diberikan AIQQON merupakan payment aggregator yang mempertemukan Pembeli dan Penjual dengan memanfaatkan layanan yang payment gateway yang disediakan pihak ketiga (termasuk E2Pay Indonesia dan Mandiri Pay). Dengan demikian, Pengguna memahami dan menyetujui bahwa tanggung jawab AIQQON adalah terbatas sebagai penyedia aplikasi dalam suatu Transaksi yang dilakukan oleh antar Pengguna Aplikasi AIQQON sendiri.
  2. AIQQON selalu berupaya dengan usaha terbaik untuk memberikan layanan yang aman, nyaman, dan berfungsi dengan baik. Namun demikian, AIQQON tidak dapat memberikan jaminan ketersediaan layanan secara terus-menerus atau pemberian akses yang real-time. Informasi dan data dalam Aplikasi AIQQON memiliki kemungkinan tidak terjadi secara real-time.
  3. Layanan yang diberikan AIQQON kepada Pengguna adalah “SEBAGAIMANA ADANYA” dan “SEBAGAIMANA TERSEDIA”. Oleh karena itu, Pengguna memahami dan menyetujui bahwa Pengguna bertanggung jawab atas setiap resiko dalam menggunakan layanan yang diberikan AIQQON dalam setiap Transaksi.
  4. Pengguna memahami bahwa dalam memberikan layanan, AIQQON bekerjasama dan menggunakan layanan yang diberikan pihak ketiga dalam suatu Transaksi. Oleh karena itu, Pengguna menyetujui dan memberikan kuasa kepada AIQQON untuk dapat mengumpulkan, menyimpan, mendistribusikan, dan mengungkapkan informasi dan data mengenai Pengguna (termasuk data keuangan) kepada pihak ketiga tersebut untuk: (i) menyelesaikan proses Transaksi; (ii) mengajukan proses aplikasi pembayaran kepada pihak ketiga atas suatu Transaksi; (iii) membantu Pengguna untuk dapat mengakses layanan dan bantuan dari pihak ketiga dalam suatu proses Transaksi; (iv) menawarkan dan menyediakan layanan lain kepada Pengguna; dan (iv) kegiatan lain yang dianggap perlu oleh AIQQON dalam penyediaan layanan kepada Pengguna.
  5. Sebagai bagian dari layanan yang diberikan oleh AIQQON, Pengguna dapat mengakses konten dan informasi yang disediakan oleh Pengguna lain atau pihak ketiga. AIQQON tidak memberikan jaminan atas keakuratan, kebenaran, atau kesempurnaan dari konten dan informasi tersebut. Pengguna memahami dan menyetujui bahwa AIQQON tidak bertanggung jawab atas isi dari konten atau informasi tersebut yang tersedia pada layanan AIQQON. AIQQON hanya mengizinkan penggunaan konten dan informasi dari Pengguna lain atau pihak ketiga tersebut sesuai dengan kegiatan yang diperbolehkan oleh AIQQON. Penyalahgunaan konten dan informasi dari Pengguna lain atau pihak ketiga tersebut (seperti modifikasi, re-publikasi, reproduksi, penghapusan, distribusi, dan penyalahgunaan lain) adalah sangat dilarang dan tunduk kepada hukuman yang ada sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.
  6. Sejauh diizinkan oleh hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, AIQQON (termasuk induk perusahaan dan afiliasinya, termasuk direktur dan karyawan dari AIQQON, induk perusahaan, dan afiliasinya) dengan ini menyatakan bahwa AIQQON tidak bertanggung jawab atas kelayakan untuk diperdagangkan (merchantability) atau kesesuaian untuk penggunaan (fit for purpose) atas barang dan jasa yang disediakan oleh Penjual, kesempurnaan atau ketersediaan atas sistem pembayaran oleh pihak ketiga rekanan AIQQON, dan jaminan lain selain sebagaimana tertera dalam Syarat dan Ketentuan ini.
  7. Sejauh diizinkan oleh hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, AIQQON (termasuk induk perusahaan dan afiliasinya, termasuk direktur dan karyawan dari AIQQON, induk perusahaan, dan afiliasinya) adalah tidak bertanggung jawab, dan oleh karenanya Pengguna setuju untuk melepaskan AIQQON dari segala tuntutan, permintaan ganti rugi, atau proses hukum lainnya atas segala kerugian (termasuk namun tidak terbatas pada kerugian konsekuensional, kerugian tidak langsung, hilangnya uang, reputasi, keuntungan, atau kerugian tak berwujud lainnya) yang diakibatkan, baik secara langsung atau tidak langsung, dari :
  • Penggunaan layanan AIQQON oleh Pengguna atau ketidakmampuan Pengguna dalam menggunakan layanan AIQQON.
  • Setiap syarat dan ketentuan, serta instruksi atau petunjuk yang tersedia atau belum tersedia dalam layanan AIQQON.
  • Tidak tersedianya, keterlambatan atau gangguan pada layanan AIQQON.
  • Pelanggaran atas Syarat dan Ketentuan ini atau peraturan perundang-undangan yang berlaku, kelalaian, dan tindakan lain oleh Pengguna yang menyebabkan kerugian kepada masing-masing Pengguna.
  • Kesesuaian, kualitas, dan ketersediaan barang dan jasa.
  • Pelanggaran atas hak kekayaan intelektual oleh Pengguna.
  • Perselisihan dan permasalahan antar Pengguna.
  • Pencemaran nama baik pihak lain.
  • Penggunaan yang tidak sesuai atau penyalahgunaan atas barang dan jasa oleh Pengguna.
  • Pembayaran kepada pihak lain selain ke rekanan AIQQON, atau kepada pihak lain yang dengan secara tidak resmi sengaja mengatasnamakan AIQQON, ataupun kelalaian penulisan rekening dan/atau informasi lainnya dan/atau kelalaian pihak bank.
  • Kerusakan akibat virus atau perangkat lunak berbahaya lainnya (bot, script, automation toolhacking tool, atau lainnya) yang diperoleh dengan mengakses konten pihak ketiga, baik dari layanan AIQQON atau dari sumber lainnya.
  • Gangguan, bug, kesalahan atau ketidakakuratan apapun dalam layanan AIQQON.
  • Kerusakan pada perangkat keras Pengguna atas penggunaan layanan AIQQON.
  • Tindakan yang dilakukan AIQQON terhadap Akun Pengguna akibat adanya dugaan pelanggaran oleh Pengguna atau tindakan lain yang dianggap perlu oleh AIQQON terhadap Akun Pengguna.
  • Tindakan peretasan oleh pihak ketiga kepada Akun Pengguna, penyalahgunaan Akun Pengguna oleh Pihak Ketiga, atau tindakan lain dari pihak ketiga yang dapat merugikan Pengguna.
  • Segala kejadian diluar kontrol dan kuasa dari AIQQON (force majeure), seperti namun tidak terbatas pada Act of God, kebakaran, ledakan, gempa bumi, badai, atau bencana alam lainnya, kerusuhan, terorisme, perang (baik yang dideklarasikan ataupun tidak), sabotase, kecelakaan, embargo, pemogokan, larangan bekerja (lockouts), ketidaktersediaan internet, sinyal telekomunikasi, atau layanan interkoneksi lainnya, kerusakan peralatan AIQQON, atau kejadian lain yang mengganggu ketersediaan layanan AIQQON.

 

Pelepasan

Pengguna dengan ini memahami dan menyetujui bahwa setiap permasalahan atau perselisihan antara Pengguna yang satu dengan Pengguna lainnya (termasuk antara Penjual dan Pembeli) atau antara Pengguna dengan pihak ketiga (termasuk dengan pihak penyedia layanan payment gateway atau bank rekanan AIQQON) merupakan permasalahan atau perselisihan yang akan diselesaikan Pengguna sendiri. Oleh karena itu Pengguna dengan ini melepaskan AIQQON (termasuk induk perusahaan dan afiliasinya, termasuk direktur dan karyawan dari AIQQON, induk perusahaan, dan afiliasinya) dari segala klaim, tuntutan, atau proses hukum lainnya dari segala kerusakan, kerugian (langsung maupun tidak langsung, material maupun non-material) yang dialami Pengguna (baik langsung ataupun tidak langsung, diketahui maupun tidak diketahui) akibat dari permasalahan atau perselisihan tersebut. Sejauh diperbolehkan menurut hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, Pengguna dengan ini melepaskan segala haknya (termasuk namun tidak terbatas pada meminta perlindungan hukum, mengajukan gugatan ke Pengadilan, atau meminta pembatalan kepada otoritas pemerintah yang berwenang) untuk membatasi keberlakuan atas ketentuan Pelepasan ini atau ketentuan lain dalam Syarat dan Ketentuan ini.

 

Tuntutan Ganti Rugi

Pengguna memahami pentingnya kepatuhan atas ketentuan dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini. Oleh karena itu, Pengguna dengan ini melepaskan AIQQON dari segala bentuk tuntutan ganti rugi dan (termasuk induk perusahaan dan afiliasinya, termasuk direktur dan karyawan dari AIQQON, induk perusahaan, dan afiliasinya)  dari setiap klaim, gugatan, tuntutan, atau proses hukum lainnya (termasuk biaya hukum yang timbul akibat klaim, gugatan, tuntutan, atau proses hukum tersebut), yang dilakukan oleh Pengguna sendiri atau pihak ketiga lain akibat pelanggaran atas ketentuan perundang-undangan yang berlaku atau Syarat dan Ketentuan ini, penggunaan yang tidak semestinya atas layanan AIQQON, dan/ atau pelanggaran Pengguna atas hak-hak pihak ketiga lainnya.

 

Pilihan Hukum dan Penyelesaian Sengketa

Sejauh diizinkan oleh hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, Syarat dan Ketentuan ini diatur menurut dan sesuai dengan hukum yang berlaku di Republik Indonesia. Tanpa memperhatikan pertentangan aturan hukum yang berlaku bagi masing-masing Pengguna, dengan ini Pengguna menyetujui untuk tunduk kepada hukum yang berlaku di Republik Indonesia. Pengguna dengan ini menyetujui dan memberikan kuasa untuk menyelesaikan segala sengketa dan perselisihan yang mungkin timbul dari, berhubungan dengan, atau berada dalam cara apapun berhubungan dengan penggunaan layanan dari AIQQON dan Syarat dan Ketentuan ini melalui yurisdiksi pengadilan Republik Indonesia secara eksklusif.

 

Pengguna dengan ini memahami dan menyetujui bahwa penyelesaian perselisihan menggunakan caradiluar fitur Pusat Resolusi (termasuk mediasi, pengadilan, atau arbitrase) akan menimbulkan biaya bagi masing-masing Pengguna dan AIQQON. Oleh karena itu, Pengguna wajib untuk menanggung seluruh biaya, ongkos dan pengeluaran yang telah atau mungkin timbul dan dikenakan kepada AIQQON dalam rangka penyelesaian perselisihan (termasuk namun tidak terbatas pada biaya, ongkos dan pengeluaran untuk menghadiri sidang di pengadilan atau arbitrase, serta untuk mempersiapkan dan mengajukan segala pembelaan, gugatan, tuntutan, informasi, bukti, keterangan dan/atau dokumen apapun dalam rangka pelaksanaan atau selama proses sidang di pengadilan atau arbitrase tersebut).

 

Keterpisahan

Apabila salah satu ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini dianggap tidak berlaku atau tidak sesuai atau dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, maka hanya ketentuan tersebut yang dianggap tidak berlaku. Ketentuan lain dalam Syarat dan Ketentuan ini tetap dianggap berlaku dan mengikat Pengguna dan pihak lainnya.

 

Perubahan dan Pembaharuan Ketentuan

AIQQON berhak untuk melakukan penyesuaian atau perubahan atas Syarat dan Ketentuan ini dari waktu ke waktu tanpa melakukan pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna. Oleh karena itu, Pengguna bertanggung jawab untuk membaca dan memahami Syarat dan Ketentuan ini secara periodik untuk mengetahui perubahan atas Syarat dan Ketentuan ini. Apabila Pengguna tetap menggunakan layanan dari AIQQON setelah adanya penyesuaian atau perubahan tersebut, maka hal tersebut dianggap sebagai persetujuan dari Pengguna atas perubahan atau penyesuaian atas Syarat dan Ketentuan ini.

Gabung Bersama Mitra AIQQON lainnya

AIQQON akan mendukung kesuksesan usahamu,
karena AIQQON #selaluada
Cara Pakai
Customer Service Aiqqon
Halo, selamat datang di AIQQON. Apakah ada yang bisa saya bantu?